Dampak Buruk Penggunakan Pupuk Kimia Pada Tanaman dan Solusinya

Dasar Pertanian - Penggunan pupuk kimia pada tanaman memang akan meningkatkan jumlah produksi dan hasil panen. Sehingga hal ini membuat para petani banyak yang menggunakan pupuk kimia sebagai pupuk andalan pada pertanian maupun perkebunan mereka. Selain itu karena harga yang memang terjangkau juga menjadi pilihan mereka, karena biasanya pupuk tersebut memang bersubsidi, jadi bagi mereka yang memiliki keterbatasan dana akan memilih menggunakan pupuk kimia.

Sebenarnya tidak ada salahnya kita menggunakan pupuk kimia pada tanaman, karena memang penggunaan pupuk kimia pada tanaman juga menghasilkan dampak yang baik jika dilakukan dengan cara yang benar. Namun seain dampak baik tersebut, ternyata ada dampak buruk jika menggunakan pupuk kimia secara berkelanjutan tanpa dibarengi penggunaan pupuk organik. Misalnya kita hanya menggunakan pupuk kimia saja pada tanaman yang kita budidayakan. Secara tidak langsung, jika kita semakin sering menggunakan pupuk kimia tanpa ada batasannya, maka dampak buruk akan terjadi. Apa saja dampak buruk tersebut? Berikut ini dasar-pertanian akan bagikan dampak buruk penggunaan pupuk kimia baik terhadap lingkungan maupun terhadap tanaman yang kita budidayakan.

Dampak Buruk Penggunakan Pupuk Kimia Pada Tanaman dan Solusinya
Ilustrasi akibat penggunaan pupuk kimia secara berlebihan


1. Dapat merusak tanah

Dampak buruk pupuk kimia pada tanah adalah dapat menimbulkan pencemaran pada tanah. Hal ini karena banyak kandungan zat-zat organik yang terbuang. Selain itu penggunaan pupuk kimia secara berlebihan juga dapat merusak keseimbangan zat-zat makanan yang ada di dalam tanah, sehingga dapat menimbulkan berbagai penyakit tanaman.Penggunaan pupuk kimia secara berlebihan juga dapat membunuh organisme yang bermanfaat pada tanah seperti bakteri, cacing, jamur dan lainnya. Makanya kenapa tanah menjadi cepat tandus dalam waktu yang cukup lama, ya karena penggunaan pupuk kimia secara berlebihan.

2. Mengurangi dan menekan populasi mikroorganisme tanah yang bermanfaat

Selain dapat merusak tanah, penggunaan pupuk kimia secara berebihan juga dapat mengurangi dan juga menekan populasi mikroorganisme tanah yang sangat bermanfaat bagi tanah. Adapun fungsi mikroorganisme tersebut sangat bermanfaat bagi tanaman. penggunaan pupuk kimia yang dilakukan secara terus menerus dan berlangsung cukup lama, dapat mengakibatkan hal-hal seperti berikut ini :
  • Tanah akan menjadi keras
  • Banyaknya residu pestisida dan juga insektisida yang tertinggal dalam tanah
  • Banyak mikroorganisme tanah yang bermanfaat semakin menipis dan bahkan mati
  • Banyak Mikroorganisme tanah yang merugikan jadi berkembang biak dengan baik
  • Tanah semakin kehabisan unsur hara baik makro maupun mikro

Solusinya

  1. Jika hendak menggunakan pupuk kimia pada tanaman harap baca petunjuk penggunaan terlebih dahulu.
  2. Jangan menggunakan pupuk kimia secara berlebihan
  3. Barengi dengan penggunaan pupuk organik namun harus diatur jarak dan waktu pemupukannya, jangan berbarengan sekaligus.
Itulah  beberapa Dampak Buruk Penggunakan Pupuk Kimia Pada Tanaman beserta solusinya, mudah-mudahan informasi singkat ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda semua.

2 Responses to "Dampak Buruk Penggunakan Pupuk Kimia Pada Tanaman dan Solusinya"

  1. kenapa hara yg diberikan pupuk buatan disebut anorganik gan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. halo mas hanafi..terimakasih anda sudah mau berkunjung di dasar-pertanian ini..disini akan sedikit admin jelaskan tentang pupuk ya..pupuk itu ada yg organik dan anorganik, pupuk organik itu merupakan pupuk alami yg dihasilkan murni dari bahan2 alami, sedangkan anorganik adalah pupuk yang dihasilkan selain dari bahan alami atau bisa juga terbuat dari unsur kimia. Sedangan hara merupakan unsur yg sangat dibutuhkan tanah karena mengandung banyak mineral yg bagus untuk perkembangan tanaman. mungkin itu yg dapat admi jawab gan..jika ada yg mau ditanyakan lg silahkan...trmkasih

      Delete