Dasar Pertanian - Memiliki kebun sawit yang unggul dan berkualitas adalah harapan semua petani sawit. Karena jika kebun sawit dapat berbuah secara teratur dan buahnya juga besar-besar, maka sudah dapat di pastikan petani akan kaya. Sejatinya budidaya kelapa sawit yang baik dan benar adalah kita berusaha menanam sawit dengan ketentuan dan cara-cara yang dapat membuat tanaman dapat berbproduksi dengan baik. Tehnik pemilihan benih atau bibit sawit juga perlu diperhatikan sebelum kita menanam bibit kelapa sawit. Karena jika kita tidak benar dalam memilih bibit sawit, artinya kita memilih bibit yang tidak bagus, maka kedepannya pohon sawit tidak dapat berbuah maksimal. Jadi bagaimana sih cara tepat memilih bibit kelapa sawit itu?
Silahkan baca : Tips Memilih Bibit Kelapa Sawit Yang baik dan Benar
Pemilihan bibit kelapa sawit yang benar juga mempengaruhi perkembangan buah sawit. Seperti yang admin katakan tadi bahwa jika pemilihan benihnya tepat maka sawit akan berbuah bagus. Tapi tidak cukup dengan memilih bibit sawit saja, jika ingin kelapa sawit anda berbuah secara teratur di perlukan tips dan cara tertentu. Nah pada postingan kali ini dasar-pertanian mencoba berbagi informasi dan pengalaman kepada anda semua tentang Cara Agar Sawit Dapat Berbuah Secara Teratur. Berikut penjelasan singkatnya.
Cara Ampuh Agar Sawit Dapat Berbuah Secara Teratur
1. Bersihkan lahan dari gulma/rumput liar
Cara ampuh agar sawit dapat berbuah rutin adalah dengan membersihkan terlebih dahulu lahan sawit dari gulma atau rumput liar. Karena jika kebun sawit anda penuh dengan semak/rungkut, maka akan mengganggu produktivitas buah sawit. Jika anda memberikan pupuk, maka sebagian nutrisi pupuk akan diserap oleh gulma tersebut.
2. Bersihkan lahan dari hama dan penyakit
Selain membersihkan lahan dari gulma, kita juga harus membersihkannya dari hama dna penyakit. Karena hama dan penyakit merupakan salah satu faktor penyebab gagalnya produksi buah sawit. Maka sebaiknya anda selalu memberantas hama dan penyakit pada lahan sawit.
3. Beri pupuk yang baik dan berkualitas
Cara ampuh agar sawit dapat berbuah secara teratur yang paling vital adalah dengan memberikan nutrisi berupa pupuk pada tanaman sawit. Pupuk adalah makanan bagi tanaman yang perlu dijaga dan diberikan secara teratur.
Baca juga : Inilah Jenis Pupuk Untuk Kelapa Sawit Yang Baik dan Berkualitas
Intinya adalah jika ingin sawit dapat berbuah secara rutin, anda melakukan perawatan intensif, terutama dalam memberikan pupuk pada tanaman sawit tersebut. Mudah-mudahan sedikit informasi ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda semua.
0 Response to "Cara Ampuh Agar Sawit Dapat Berbuah Secara Teratur"
Post a Comment