Budidaya Durian Bawor Sangat Menguntungkan

Dasar Pertanian - Durian merupakan salah satu buah yang sangat banyak diminati oleh banyak orang. Hal ini mungkin karena buah durian memiliki rasa yang khas, bertekstur lembut dan memiliki aroma yang sedap sehingga membuat kita ingin selalu menikmatinya. Memang jika sudah memakan buah durian pasti rasanya akan ketagihan, terlebih lagi jika durian yang kita makan adalah durian yang sangat enak dan berdaging tebal. Di Indonesia sendiri sudah banyak jenis-jenis buah durian yang bisa kita coba rasakan. Salah satu jenis varietas buah durian yang memiliki rasa paling mantap dan berdaging tebal adalah durian bawor. Durian bawor ini memang sangat nikmat bila dimakan, dan pastinya kita tidak akan menyesal bila memiliki sendiri pohonnya.

Dengan rasa yang manis, nikmat dan beraroma sedap membuat banyak orang ingin membudidayakan buah durian sendiri dirumah maupun lahan perkebunan. Tidak ada salah kalau kita ingin menanam pohon durian, karena memang menanam pohon durian ini sangat menguntungkan sekali, apalagi yang kita tanam adalah durian bawor. Menanam durian bawor sangat menguntungkan sekali lho..karena harus anda ketahui bahwa durian bawor ini adalah salah satu varietas durian unggul yang mana dihasilkan dari persilangan durian montong dengan varietas lainnya. Dibawah ini merupakan beberapa gambar pohon durian bawor dan juga bibit durian bawor. Mudah-mudahan bisa menginspirasi anda.

Budidaya Durian Bawor Sangat Mengutungkan
Budidaya Durian Bawor Sangat Mengutungkan


Ada banyak keunggulan dari menanam durian bawor ini, yaitu pohon durian bawor ini sangat kuat karena memiliki akar yang bercabang-cabang. Sejak di awal pembibitan memang akar durian bawor sudah dibuat bersambung atau dobel. Dengan akar yang demikian tentu memperkuat pohon durian dari terpaan angin kencang. Selain itu keuntungan menanam durian bawor adalah kita bisa panen secara cepat dan singkat.

Kalau berbicara masalah keuntungan dari budidaya durian bawor memang tidak ada habisnya. Maka dari itu bagi anda yang ingin menanam buah durian bawor sebaik anda lakukan dan pelajari bagaimana cara menanam pohon durian bawor yang baik dan benar. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Budidaya Durian Bawor Sangat Menguntungkan"

Post a Comment